2011/05/30

Senandung seberkas awan..

seberkas awan bersenandung dalam sepi..
Ya, malam ini hendak kunyanyikan simfoni yang terkubur sunyi..sejenak teriakkan alunan melodi penghias hati.
Kuambil nada satu persatu, kudendangkan irama merdu kian menyatu..ah, manisnya syahdu..
Do..langkah awal pembuka tabir menuju mimpi indahku..
Re..langkah penyerta dalam malam hindari kesendirian..
Mi..sebuah sandaran yang tempatkan kita dalam nyaman..
Fa..dan ku mulai berarak tertiup angin semarakkan suasana..
So..setitik cahaya yang kau nyalakan, penuntun langkah hindari salah arah..
La..sebuah senyuman yang melengkung sempurna, warnai indahnya cahaya rembulan..
Si..seraya bermandikan taburan bintang menyeruak malam, aku ada..
Do..langit tak berujung, bahagia pun tak pernah urung..dan aku masih setia mendampingimu..

Ingatkah kau kekasih hati tanpa henti,
namamu adalah nama yang selalu kuucapkan dalam doa tiap malamku..
Meski kau tiada disampingku, seberkas awan ini akan selalu hadir untukmu..dan hati ini bersenandung untukmu..







_____________________________________________
@mank_ovic 40 menit menuju hari terakhir 2011 bulan ke-5

No comments: